Pemeriksaan Kesehatan Siswa

Skrining Kesehatan Siswa di SMP Al Irsyad Banyuwangi: Upaya Meningkatkan Kesehatan dan Kesadaran Siswa

Banyuwangi, 22 Agustus 2024 – SMP Al Irsyad Banyuwangi hari ini menggelar kegiatan screening kesehatan bagi seluruh siswa. Kegiatan ini merupakan kerjasama bersama Puskesmas Singotrunan Banyuwangi. Selain pemeriksaan kesehatan, siswa juga mendapatkan edukasi tentang pola hidup sehat. Ustadzah Safa, selaku Penanggung Jawab UKS SMP Al Irsyad Banyuwangi, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya kesehatan. “Kami ingin siswa-siswi kami memiliki tubuh yang sehat dan bugar, sehingga mereka dapat fokus belajar dengan maksimal,” ujar Ustadzah Safa.

Screening kesehatan meliputi pemeriksaan tekanan darah, tinggi badan, berat badan, dan pemeriksaan kesehatan lainnya. Siswa yang memiliki kondisi kesehatan tertentu akan mendapatkan penanganan lebih lanjut dari tenaga medis.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para siswa. Mereka merasa senang dan terbantu dengan adanya screening kesehatan ini. “Saya merasa senang bisa ikut screening kesehatan ini. Saya jadi tahu kondisi kesehatan saya dan bisa lebih menjaga kesehatan saya ke depannya,” ujar salah satu siswa.

Baca Juga: Membangun Generasi Sehat dan Cerdas

SMP Al Irsyad Banyuwangi berkomitmen untuk terus meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan siswa. Kegiatan screening kesehatan ini merupakan salah satu upaya untuk mencapai tujuan tersebut. 

Check Also

Peningkatan Kompetensi Guru AICP Bersama Cambridge Centre

SMP Al Irsyad Banyuwangi mengambil langkah signifikan dalam meningkatkan kualitas pendidikan dengan mengirimkan tim AICP …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *